BOGOR, CEKLISSATU- Dalam rangka mempersiapkan mahasiswa menuju visi "Indonesia Emas 2045", Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Komunikasi (Fisipkom) Universitas Djuanda (Unida) mengadakan KADERISASI FISIPKOM 2023. Acara ini diharapkan menjadi wadah bagi mahasiswa untuk memperdalam kapasitas berpikir kritis mereka dan memahami bagaimana memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan bangsa.


Aldi Regusti Ketua Pelaksana acara KADERISASI FISIPKOM 2023 mengemukakan, harapan besar dari kegiatan ini. "Dalam era digital saat ini, tantangan yang dihadapi bangsa kita semakin kompleks. Oleh karena itu, kami berambisi untuk membekali mahasiswa FISIPKOM dengan pemahaman mendalam, bukan hanya dari segi teoritis, tetapi juga bagaimana ilmu tersebut bisa diaplikasikan untuk memberikan manfaat riil bagi masyarakat," ujar Aldi.


Selain itu, acara yang berlangsung di kampus Universitas Djuanda ini juga memberikan ruang bagi mahasiswa untuk mendalami peran mereka dalam bidang pendidikan dan lingkungan. Dengan tema "Rekontruksi Penalaran Mahasiswa FISIPKOM Yang Adaptif", mahasiswa diberikan wawasan tentang bagaimana mereka dapat berperan aktif dalam pergerakan sosial yang konstruktif.

Baca Juga : Mahasiswa Sains Komunikasi Unida Eksplor Minat Keprofesian


Sebagai narasumber dalam kegiatan ini, Faisal Tri Ramdani, Dosen Program Studi Administrasi Publik di Universitas Djuanda, menegaskan, "Kaum terpelajar, terutama mahasiswa, memiliki peran penting sebagai agen perubahan, kontrol sosial, dan kekuatan moral. Dua aspek krusial yang harus diperhatikan dalam konteks ini adalah pendidikan dan lingkungan."


Melalui kegiatan KADERISASI ini, diharapkan mahasiswa FISIPKOM dapat menjadi teladan dan inspirasi bagi masyarakat, serta mampu memainkan peran pentingnya dalam mewujudkan visi "Indonesia Emas 2045".