BOGOR, CEKLISSATU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, mendapatkan hibah dari KPK berupa lahan seluas 4.000 meter persegi di Desa Banjarsari, Kecamatan Ciawi.

Hibah lahan hasil rampasan KPK yang ditaksir mencapai Rp5 miliar tersebut nantinya akan dimanfaatkan Pemkab Bogor untuk 
pembangunan kantor pemerintahan wilayah.

"Alhamdulillah ini kami dapat hibah yang memang kami butuhkan. Nanti akan dibangun untuk Gedung 
Kantor Desa Banjarsari, Kantor Koramil Ciawi yang selama ini di kota, Puskesmas dan Kantor UPT Pajak," ungkap Bupati Bogor, Iwan Setiawan, Rabu 20 September 2023.

Baca Juga : Pemkab Bogor Masih Belum Bisa Jawab Soal Sumur Warga yang Tercemar BBM

Menurutnya, ini adalah hasil dari usulan Pemkab Bogor kepada KPK akan pemberian lahan yang diperlukan untuk merapikan kantor pemerintahan.

"Kemarin kan BPKAD (Badan Pengelolaan Keuangan dan Daerah) mengusulkan itu. Dan alhamdulillah 
kami dapatkan hibah ini dari KPK," jelas Iwan.

ERUL