JAKARTA, CEKLISSATU – Setiap orang pasti selalu ingi tampil keren dan trendi, seperti tren rambut.

Tren rambut bukan hanya milik kaum hawa, pria pun memiliki tren rambut yang dapat diikuti.

Tahun ini tren rambut pria didominasi tren gaya rambut klasik, yang dapat disesuaikan dengan karakter masing-masing.

Berikut 5 tren rambut yang dapat kamu ikuti.

Baca Juga : One Piece Episode 1071 Jadi Trending Dunia di Twitter

1.      French Crop

French crop adalah tren rambut yang memiliki potongan yang sangat pendek di bagian belakang dan kedua sisi, dengan potongan cepak di bagian atas.

Tren rambut ini membuat Pria bisa terlihat semakin maskulin karena memberikan kesan yang clean.

2.      Man bun

Untuk pria yang memiliki rambut panjang, dapat mencoba tren rambut man bun, dimana, gaya rambut ini adalah rambut pria yang dikuncir ke atas menjadi cepol. 

Untuk tampilan yang lebih rapih, rambut hanya perlu disisir rapi dari depan ke belakang, kemudian man bun-nya diikat rapi di bagian belakang kepala. 

Tren rambut man bun ini cocok untuk semua jenis wajah.

3.      Shaggy fringe

Tren rambut ini menampilkan rambut berukuran medium yang disisir lebih messy baik di rambut bagian poni, bagian atas yang agak bervolume dan belakang.

Model ini dapat dipadukan dengan berbagai gaya, karena model rambut ini bisa menambah kesan klasik dan effortless.

4.      Ivy League

Gaya rambut ini direkomendasikan untuk pria yang ingin memberikan kesan cerdas sekaligus stylish. Gaya ini juga cukup populer karena memberikan banyak pilihan sehingga tidak membosankan atau bahkan menjadi tren.

Untuk memberi tampilan yang lebih rapih dan klimis, rambut ditata ke samping dengan tambahan gel rambut.

5.      Pompadour

Tren rambut model ini adalah model andalan David Beckham, dimana bagian rambut yang lebih pendek di bagian samping, sementara bagian atasnya ditata atau disisir rapi bervolume dan ramping.

Pompadour paling cocok diaplikasikan dengan tambahan styling pomade atau gel rambut untuk membuatnya kokoh dan tidak mudah berantakan ketika tertiup angin.