CIANJUR, CEKLISSATU - Untuk pendekatan antara Polisi dengan anak sekolah,  Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya Polsek Sukaluyu Aipda Yudi Setiawan bersama Babinsa  menjemput pelajar di SDN 2 Bojongsari untuk diantarkan pulang ke rumah masing-masing menggunakan mobil patroli.


Kegiatan ini dilakukan disela-sela Aipda Yudi Setiawan melakukan patroli di wilayah Kecamatan Sukaluyu. 

Kapolsek Sukaluyu AKP Yayan Suharyana mengatakan kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas bersama Babinsa dalam rangka menciptakan kedekatan antara polisi dengan anak sekolah sehingga informasi terkait potensi kerawanan khususnya di lingkungan persekolahan dapat dilaksanakan secara aktif.

Baca Juga : Spanyol Mulai Kena Dampak Perang Rusia-Ukraiana, Harga Pangan Melonjak

“Kegiatan ini untuk mewujudkan kedekatan atara polisi dengan siswa guna menciptakan kecintaan terhadap profil Polisi masa kini yang profesional, modern dan terpercaya,” kata Kapolsek, Rabu 16 Nopembef 2022.

AKP Yayan menambahkan, dengan kedekatan Polisi dengan anak, kemitraan Polisi dengan masyarakat, memudahkan kita untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas ke masyarakat.

"Kegiatan ini juga sebagai cara untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas ke warga ya jadi ini lebih efektif bisa bertatap muka langsung. Kita juga bisa menerima masukan-masukan atau keluhan warga," tutupnya.