JAKARTA, CEKLISSATU - Masing-masing ketua umum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) digadang-gadang bakal menjadi kandidat Calon Presiden (Capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum PAN, Zulkfili Hasan bahwa menurutnya nama-nama yang menjadi prioritas untuk diusung KIB dalam Pilpres 2024 mendatang berasal dari internal koalisi. Ketiga partai disebutnya sepakat untuk mengusung para Ketua Umum Partai dari KIB.

"Kami tadi sepakat karena demokrasi itu kan pilarnya partai politik. Kalau ketua umum partai politik enggak berani nyapres terus gimana? Demokrasi kita gimana?," ucap Zulhas sapaan karibnya usai dirinya bersama anggota KIB yakni Golkar dan PPP menggelar makan malam bersama di restoran Bunga Rampai, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Kendati demikian, Zulhas mengaku pihaknya tidak menutup kemungkinan adanya tokoh dari luar koalisi, sebab tiga partai koalisi masih melakukan pembahasan mendalam untuk memastikan siapa calon yang akan diusung nantinya.

Baca Juga : Peduli Korban Gempa Cianjur, IOH Terus Salurkan Bantuan Kemanusiaan

"Tentu nanti ada juga yang akan bergabung kita harapkan. Mungkin nanti punya kandidat juga, karena ada juga dari teman-teman di luar yang sudah beredar namanya sehingga bisa juga menjadi pertimbangan bagi kita," katanya.