BOGOR, CEKLISSATU -  Bingung mau liburan di tanggal merah pada perayaan Tahun Baru Imlek? Mungkin Taman Safari Bogor bisa jadi destinasi liburan yang tepat untuk kamu dan keluarga.

Tak perlu jauh-jauh berpesiar ke Tiongkok untuk bisa menikmati semarak Tahun Baru Imlek 2023, karena di Taman Safari Bogor bakal banyak parade yang disuguhkan untuk menyambut Tahun Kelinci Air.

“Kami menggelar event menyambut Imlek mulai 21 Januari 2023. Secara keseluruhan, kami siap menyambut semarak libur Tahun Baru Imlek 2023. Ada Parade Sun Go Kong, Liong Barongsai hingga yang menarik adalah Parade Penguin yang kebetulan bertepatan dengan Hari Penguin Dunia,” kata General Manager Taman Safari Bogor, Emeraldo Parengkuan, seperti dilansir dari situs resmi Tamn Safari Bogor, Minggu 15 January 2023.

Baca Juga : Ternyata Ini Alasan Gorila Suka Memukul Dadanya

Emeraldo menambahkan, khusus di Istana Panda, akan banyak beragam suguhan bagi pengunjung saat perayaan Imlek.

Istana Panda lokasinya di kaki Gunung Gede Pangrango yang nuansa bangunannya benar-benar seperti di pegunungan Tiongkok. Cocok untuk healing, berkuliner dan menikmati suasana sejuk pegunungan saat libur Imlek. Dan juga, panda adalah satwa asli China yang dipercayakan dijaga dan dirawat oleh Taman Safari Bogor,” ungkap Emeraldo.

Untuk promo, Taman Safari Bogor menyediakan tiket ‘Sultan Spesial Imlek’, yakni mendapat diskon sebesar 10% dari harga normal Rp230 ribu untuk dewasa dan Rp200 ribu untuk anak di bawah lima tahun (balita). Tiket Sultan Spesial Imlek ini hanya bisa dipesan setiap hari Rabu dengan periodeisasi tanggal 11, 18 dan 25 Januari 2023.

Untuk memudahkan, pemesanan tiket bisa klik di websiteTaman Safari Bogor.