BOGOR, CEKLISSATU - Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto akan menelusuri alasan belum sepenuhnya rumah tangga miskin (RTM) kebagian Set Top Box (STB) gratis dari pemerintah. 

"Saya (akan) telusuri apakah pendataan atau koordinasinya yang bermasalah atau apanya," Bima Arya kepada Wartawan, Jumat 11 November 2022.

Bima mengakui banyak warga yang mengeluhkan belum mendapatkan perangkat STB yang digunakan untuk menonton tayangan Televisi digital. 

"Yang ngeluh ke saya pun (tidak dapat STB) banyak, nanti saya cek lagi wilayah kecamatan dan kelurahan dengan Kominfo," kata dia. 

Baca Juga : Warga Bogor Keluhkan Harga STB Makin Mahal

Bima menuturkan, bahwa bantuan STB itu sebenarnya berasal dari pemerintah pusat. Bantuan itu mengacu pada data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) penerima STB. 

"Ini kan program pusat, kita bantu sosialisasikan saja, kemarin sudah simbolis. Nanti saya investigasi dulu kenapa banyak yang belum kebagian," tegasnya.

Bima menuding banyaknya warga yang belum menerima bantuan STB diisinyalir karena sisialisasi dan pendataan tidak optimal. 

"Berarti ini Kemenkomifo yang belum maksimal untuk sosialiasasi dan pendataan," pungkas Bima.