JAKARTA, CEKLISSATU - Pengguna TikTok @anastasya_anis menyebutkan jika saldo di rekening temannya tiba-tiba bertambah. Ini adalah salah satu modus salah transfer yamg digunakan pinjamanbonline (pinjol).

Temannya tersebut dihubungi oleh orang tak dikenal yang mengaku salah transfer dan meminta untuk melakukan transfer balik.

Namun, temannya tersebut tak langsung melakuakn transfer balik. Ia menghubungi pihak bank terkait kesalahan transfer tersebut. Pihak bank mengatakan itu bukan kesalahan transfer, tapi kiriman uang dari pinjol. 

Baca Juga : Raperda Perlindungan dan Pencegahan Dampak Pinjol Terus Digodok

Modus ini biasanya digunakan oleh pelaku pinjol ilegal untuk menjerat korbannya.

Pelaku pinjol akan mengarahkan korban untuk melakukan transfer balik dan meminta penerima mengunduh suatu aplikasi atau mengklik link yang diberikan untuk menyampaikan bukti transfer.

Masyarakat harap berhati-hati dan waspada.