JAKARTA, CEKLISSATU - Di tengah ketidak pastian akan kontraknya, Group K-Pop, Blackpink berhasil mencatat sejarah.  

Blackpink berhasil menjadi musisi perempuan Asia dengan konser tunggal paling laris sepanjang serajah musik Asia

Konser Born Pink Blackpink yang dimulai pada 15 Oktober 2022 dan berakhir pada 17 September 2023, ditonton lebih dari 1,8 juta penonton, dan berhasil mendapatkan penghasilan lebih dari US$260 juta atau setara dengan Rp 4,08 triliun.

Baca Juga : Capai Penjualan 600 Ribu Unit, Album The Most Beautiful Moment in Life Milik BTS Terima Sertifikat Emas

Seperti diketahui, Jennie Blackpink menjadi salah satu member yang menolak perpanjangan kontrak bersama YG Entertainment, diikuti Lisa dan Jisoo. 

Mereka diberitakan akan lindah ke agensi lain. 

Namun, hingga kini mengenai agensi Jennie belum ada kejelasan. 

YG Entertainment memastikan bahwa Balckpink tidak akan bubar, dan bakal membuat kontrak khusus, di mana para member Blackpink tetap bisa melakukan altivitas bersama, setidaknya 6 bulan dalam setahu.