BOGOR, CEKLISSATU - Menyuarakan konservasi dan cinta lingkungan, Kebun Raya kembali menggelar Sunset di Kebun, yaitu sebuah program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan.

Sunset di Kebun kali ini diselenggarakan di Kebun Raya Cibodas, pada 29 dan 30 Juni 2024.

Sunset di Kebun Raya Cibodas kali ini menghadirkan lebih banyak line up yang terbagi dalam dua hari penampilan. Mereka tampil bergantian dimulai sejak pukul 12.00 hingga 17.30 WIB. Pada hari pertama, ada penampilan dari Adithia Sofyan, The Adams, Idgitaf, dan Fourtwnty. Sementara itu, artis yang akan tampil hari kedua adalah Float, Kunto Aji, Nadin Amizah, dan Kahitna.

Baca Juga : Buruknya Udara Jakarta, Sunset di Kebun Raya Cibodas Jadi Pilihan Menghirup Udara Segar

Kebun Raya merupakan pusat konservasi tumbuhan yang juga berfungsi sebagai tempat eduwisata yang sarat akan edukasi keanekaragaman hayati Indonesia. Di sisi lain, keberadaan Kebun Raya juga diharapkan dapat memicu kecintaan terhadap lingkungan.

Kebun Raya memiliki lima fungsi kebun raya yakni konservasi, edukasi, wisata, penelitian dan jasa lingkungan.

General Manager Event Kebun Raya, Abi Irawan mengatakan, program Sunset di Kebun ini dibuat sebagai perpanjangan lima fungsi tersebut. Program ini dilakukan sebagai ajang untuk mengedukasi sisi konservasi kepada anak muda dengan memperkenalkan plant heroes pada setiap pelaksanaannya melalui bahasa musik dan program lainnya.

Baca Juga : Sunset di Kebun, jadi Ajang Kebun Raya Suarakan Pesan Konservasi dan Edukasi Lewat Pertunjukan Musik

Salah satu sub program terbaru Sunset di Kebun adalah Natura. Ini adalah sebuah program yang mengajak penonton untuk lebih meng-explore area hijau.

Program baru ini mengajak penonton untuk menjelajahi ruang hijau yang menawarkan tempat baru untuk bermain dan belajar di alam terbuka.

Natura memiliki beragam kegiatan menarik seperti area warna-warni, area edukasi tanaman, dan area eksperimental botani.

Baca Juga : HUT ke – 3, Kepala BRIN Ajak Pengunjung Kebun Raya Menjaga Konservasi dan Mencintai Lingkungan

Program Natura pada Sunset di Kebun Raya Cibodas kali ini akan terdiri dari kegiatan merangkai bunga (flower bouquet), merakit, pot coloring, live painting, kelas edukasi kokedama nepenthes dan singing plants experience. Kegiatan Natura dimulai sejak 10.30 hingga 14.45 WIB.

“Pada pelaksanaan Sunset di Kebun, tanaman yang akan kita angkat adalah Nepenthes (Kantong Semar). Secara ekologis, tumbuhan ini juga berfungsi sebagai pengendali hama serangga dan berperan sebagai penyerap gas karbondioksida (CO2) di udara yang merupakan salah satu penyebab terjadinya pemanasan global,” kata Abi.

Sementara itu, General Manager Corporate Communication PT Mitra Natura Raya, Zaenal Arifin mengatakan, Sunset di Kebun merupakan program untuk mengajak generasi muda agar lebih mengenal alam, memperkenalkan flora yang ada di Kebun Raya.

Baca Juga : Spot Menarik yang Wajib Dikunjungi kSaat Liburan ke Kebun Raya Purwodadi

“Selain itu, pelaksanaan event ini diharapkan bisa memperkenalkan Kebun Raya sebagai lokasi yang nyaman dan bisa menjadi destinasi eduwisata,” ujar Zaenal.

Sunset di Kebun tidak hanya menyuguhkan keindahan alam Kebun Raya tetapi juga menghadirkan beberapa program-program peduli lingkungan.

Zaenal Arifin mengungkapkan jika kunjungan Sunset People di Sunset di Kebun kali ini mengalami kenaikan hingga lebih dari 100 persen.

Baca Juga : Indukan Bunga Bangkai Mekar ke Tujuh Kalinya di Kebun Raya Cibodas

“Tahun lalu kita hitung ada seribu sampai dua ribu pengunjung. Tahun ini kita lihat kurang lebih sudah empat ribu orang. Peningkatannya signifikan,” ujar Zaenal.