BOGOR, CEKLISSATU - kepala Kepolisian daerah (Polda) Jawa Barat Irjen Pol Suntana mengaku Pencapaian Vaksinasi di wilayah Jawa Barat sudah mencapai 87 juta, Hal tersebut diungkapkan saat melakukan pengecekan vaksinasi di Polres Bogor, Jawa Barat.


"Vaksinasi di Jawa Barat sudah mencapai angka 87 juta, dan untuk Boster sudah diangka 50 persen,"ungkapnya


Sebelum ada penambahan para vaksinasi seperti anak-anak, Di Jawa Barat sudah mencapai 95 persen. 


"Dengan adanya penambahan vaksinasi ini, seluruh Polres hingga Polsek terus melakukan kegiatan Vaksinasi kepada masyarakat yang belum melakukam vaksinasi satu, dua hingga Boster,"terangnya.


Dirinyapun menghimbau kepada masyarakat untuk melakukan vaksinasi disetiap daerah di Jawa Barat, guna mencegah penyebaran penyakit hingga Covid 19 yang masih mengancam.


"Tentunya gunakan masker saat melakukan aktifitas, walaupun sudah di vaksinpun gunakan masker,"himbaunya


Sementara itu, Andi Suhenda, salah seoramg warga di Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor sengaja sejak tadi pagi ikut antrian vaksinasi yang digelar Polres Bogor.


"Saya ikut vaksinasi untk Boster, dapat info ada kegiatan Vaksinasi langsung datang aja kepolres Bogor,"ungkapnya


Dirinyapun mengaku tidak butuh waktu lama untuk mendapatkan vaksinasi boster ini."keliatannya antri panjamg, tapi cepat pelayanannya jadi tidak lama, "terangnya


Vaksinasi yang digelar Polres Bogor inipun mencapai 1500 vaksin yang diberikan kepada masyarakat, selain itu pembagian sembakopun dilakukan serta langsung diberikan oleh kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana.