BOGOR, CEKLISSATU - Wahyudi Chaniago terus mendapatkan dukungan dari OKP untuk maju dalam kontestasi kursi Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor. Salah satunya, DPD Taruna Merah Putih (TMP) Kabupaten Bogor dan DPK KNPI Parung Panjang.


"DPD Taruna Merah Putih mendukung penuh Bung Wahyudi Chaniago untuk maju menjadi Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor untuk periode 2022-2025," ungkap Ketua Taruna Merah Putih (TMP) Kabupaten Bogor, Egi Gunadi Wibawa, Minggu 26 Juni 2022.

Baca Juga : Jelang Musda KNPI, DPK Megamendung: Sah-sah Saja Calon Ketua dari Non Birokrat

Ia menilai, selama Bung Wahyu menjadi Bendahara DPD KNPI sudah memperlihatkan kinerja yang cukup baik, khususnya dalam manajerial keuangan.


Egi pun tidak memungkiri, jika untuk saat ini DPD KNPI Kabupaten Bogor memang masih harus dipimpin oleh sosok yang mempunyai pengalaman dalam mengelola organisasi.


"Pengalaman yang dimiliki oleh Bung Wahyu menurut saya sudah cukup mumpuni untuk memimpin wadah organisasi pemuda di Kabupaten Bogor ini, untuk berkembang lebih baik di masa mendatang," kata dia.

Baca Juga : Konstelasi Berubah, Fadil Muncul di Bursa Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor


"Selama saya mengenal Bung Wahyu, dirinya mempunyai profil yang baik. Dengan visi misi yang jelas serta tidak neko-neko dalam hal berkomunikasi dengan berbagai pihak," ucap pria yang juga menjabat sebagai Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) KNPI Kabupaten Bogor.


Sementara itu, Susi Damayanti Ketua Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) KNPI Parung Panjang mengungkapkan, alasan pihaknya memberikan dukungan kepada Wahyudi Chaniago, setelah melakukan komunikasi dan mendengarkan program kerja yang akan dijalankan oleh Wahyu.

Baca Juga : Kandidat Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor Mulai Bermunculan, Ini Pesan Fikri Ikhsani


"Kami sudah melakukan pembicaraan dan mendengarkan secara langsung visi misi yang disampaikan oleh Bung Wahyu. Dan berdasarkan hasil rapat pleno bersama DPK Parung Panjang memberikan rekomendasi dukungan kepada Bung Wahyu," ujarnya.


Perempuan yang biasa disapa Aya ini pun menambahkan, banyak kesamaan visi misi dalam program yang disampaikan oleh Wahyu kepada pihaknya, khususnya program yang akan diberikan kepada seluruh DPK KNPI yang ada di Kabupaten Bogor.


"Kami siap membangun kesamaan visi dan misi dengan Bung Wahyu untuk KNPI. Pendekatan komunikasi yang dilakukan oleh Bung Wahyu, menurut saya juga sangat baik karena lebih mengedepankan pendekatan yang lebih humanis. Sehingga, membuat kami tidak sungkan untuk memberikan dukungan," tukasnya.


Redaksi


.