BOGOR, CEKLISSATU- Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Atang Sendjaja (Ats) menggelar rangkaian kegiatan Hari Bakti ke 75 TNI AU dengan melaksanakan donor darah yang berlokasi di Aula Iskandar Lanud, Rabu 27 Juli 2022.

"Jadi hari ini kami menggelar rangkaian kegiatan salah satunya donor darah, sebenarnya sudah dilakukan beberapa acara seperti senam, bedah rumah, dan pembagian sembako ke warga sekitar," ungkap Komandan Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Atang Sendjaja (Ats) Marsma TNI Suliono kepada wartawan.

Ia mengatakan, untuk target dari panitia sekitar 200 kantong darah dan acara ini kerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bogor untuk membantu pasokan kantong darah di PMI.

"Tentunya kami ingin mendukung setetes darah bermanfaat bagi sesama dan memperkuat stok darah di wilayah Bogor," ucapnya.

Baca Juga : Lanud ATS Kini Miliki Tempat Latihan Menembak

Namun, kegiatan ini juga dibantu semua pihak yang berada dilingkungan Lanud Ats dan mengundang dari Den Bravo Rumpin hadir mendukung acara donor darah.

"Puncak acara 29 Juli 2022 yakni dengan upacara hari bakti bersama semua jajarannya," tuturnya.

Dirinya mengungkapkan makna hari bakti melihat lintasan sejarah dulu pada misi kemanusian tapi terjadi insiden, dari situlah setiap tahun dilaksanakan kegiatan tersebut.

"Waktu itu dalam misi obatan kemanusian pesawat kami ditembak jatuh oleh Belanda, makanya ini dedikasi kami ke masyarakat,"ungkapnya.