JAKARTA, CEKLISSATU - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Nasdem Ahmad Ali mengatakan kunjungan Nasdem Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra-PKB merupakan hal yang biasa. Sebab, kedua partai itu mitra koalisinya di pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.

"Ini kan sahabat dari pada Partai Nasdem di pemerintahan. Tentunya menjadi hal yang wajar kalau berkunjung,” kata Ali  usai pertemuan di Sekber PKB-Gerindra, Menteng, Jakarta, Kamis 26 Januari 2023.

Ali mengaku bahwa ketiga parpol saling mendoakan langkah dan keputusan politik masing-masing.

Baca Juga : Nasdem Sambangi Sekber Gerindra-PKB Siang Ini, Bakal Berkoalisi?

Bagi Nasdem, perbedaan pandangan politik itu tak membuat proses komunikasi berhenti berjalan.

“Paling tidak sampai hari ini ada dua koalisi, yang satu sudah terbentuk, dan yang satu hampir terbentuk. Nah kita saling mendoakan,” ujar Ali.

Meski demikian, Ali mengklaim Nasdem tetap menjajaki Koalisi Perubahan bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.

Kendati hari ini sejumlah jajaran petinggi Nasdem mengunjungi Sekber Gerindra-PKB

"Hari ini, kami belum berpikir untuk mencari alternatif karena pembicaraan kami dengan PKS, dan Demokrat juga sangat serius, dan juga hampir rampung,” ujar Ali.