BOGOR, CEKLISSATU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor menggelar kegiatan doa bersama jelang masa pencoblosan Pemilu 2024 di aula kantornya pada Selasa, 13 Februari 2024 malam. 

Kegiatan doa bersama ini diikuti segenap jajaran KPU Kota Bogor bersama anggota PPK yang ada di enam kecamatan se-Kota Bogor. Turut hadir juga perwakilan MUI Kota Bogor, KH Ade Sarmili. 

"Melalui doa bersama ini kami KPU Kota Bogor bermunajat, mudah-mudahan kegiatan hajat akbar ini berjalan dengan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan dan ditargetkan," ucap Ketua KPU Kota Bogor, Muhammad Habibi Zaenal Arifin. 

Baca Juga : Menantu Tusuk Ibu Mertua Hingga Tewas di Gunung Putri

"Karena seperti yang sudah saya sampaikan, bahwa kita ini hanya sekedar manusia yang lemah, ikhtiar tanpa doa itu sesuatu yang tidak memungkinkan, maka doa lah yang utama. Dan selemah apapun kita ketika kita bermunajat mendekatkan diri dan berdoa kepada Allah SWT, saya meyakini bahwa itu akan senantiasa berjalan dengan baik," tambahnya.

Pada kesempatan ini, Ketua KPU Kota Bogor juga meyakini seluruh logistik untuk pencoblosan Pemilu 2024 sudah berada di TPS masing-masing. 

Bahkan, masih kata Habibi, dirinya sudah mengecek langsung ke titik-titik lokasi TPS.  "Dan juga teman-teman kepolisian juga sudah memantau dan mengamankan di masing-masing TPS itu semua, sehingga kami pastikan seluruh petugas KPPS sudah siap melaksanakan kegiatan esok hari," katanya.