BANDUNG, CEKLISSATU - Hujan dan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon tumbang di Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat sore 29 Juli 2022.

Akibat kejadian ini, dua unit mobil yang terparkir tertimpa pohon tumbang di Jalan Industri, tepatnya di depan Rumah Duka Yayasan Sejahtera Bakti, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung. 

Selain menimpa mobil, pohon juga menimpa rumah warga hingga mengalami kerusakan di bagian atap dan dinding depan. Namun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

"Pohon yang tumbang ada dua, beringin dan kersen. Jalan tertutup pohon. Kejadian jam 14.00 WIB saat hujan deras dan angin kencang," ujar Usup Sunarya warga di sekitar lokasi kejadian. 

Pohon tumbang juga dilaporkan terjadi di depan RS Melinda, Jalan Pajajaran, Bandung. 

"Depan RS Melinda Jl. Pajajaran ada pohon tumbang. Hati-hati yang akan melintas ke kawasan tersebut," kata Andi warga lainnya. 

Saat ini, petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung sudah berada di lokasi untuk mengevakuasi pohon yang tumbang.