BOGOR, CEKLISSATU-- Pemerintah Desa Tegal Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor mulai melakukan pembangunan Anggara Satu Miliar Satu Desa (Samisade) jilida 2 untuk betonisasi jalan desa yang menyambungkan dua Kampung, Kampung Anyar dan Sasak, dan juga pembangunan Tebingan Penahan Tanah (TPT).

"Alhamdulillah kita kemarin launching pembanguan jalan betonisasi dan turap di wilayah Kampung Sasak yang menghubungkan Kampung Anyar,"kata Kepala Desa Tegal Kasim Sunardi kepada wartawan, Rabu 02 Nopember 2022 

Dalam kegiatan launching itu dihadiri Forkofimcam Kecamatan Kemang dan beberapa tokoh masyarakat sekitar.

"Yang hadir pak camat, Danramil, dari Polsek, PUPR, pendamping desa tokoh masyarakat dan tokoh agama, BPBD, LMP, Kadus  RW dan RT dan Pol PP,"katanya.

Baca Juga : Waktu Tersisa 3 Bulan, Desa di Bogor Ogah Cairkan Anggaran SamiSade?

Kasim mengatakan, pembangunan jalan betonisasi dan turap saat ini merupakan Samisade jilid kedua yang digelontorkan Pemkab Bogor melalui Program Pancakarsa.

"Untuk  Samisade tahun 2022 jalan betonisasi panjang 1,500 meter lebar  3 meter dan tinggi 0,10 Cm, dan untuk turap panjang 188 meter, lebar 2 meter,"kata Kasim.

Kasim juga mengatakan untuk pengerjaan dilakukan tim pelaksana kegiatan (tpk), dengan melibatkan warga sekitar  berkoordinasi dengan UPT Jalan dan Jembatan wilayah Parung.

"Jadi untuk pemberdayaan masyarakat sekitar kita libatkan pengerjaan pembangunan anggaran Samisade,"katanya.

Lebih lanjut Kades yang merangkak dari staf desa itu mengatakan sebelumnya Samisade jilid pertama itu direalisasikan pembangunan jalan betonisasi penghubung Kampung Nagrog dan Bojong Sompok Dalam (BSD).

 
"Alhamdulillah untuk saat ini selain jalan desa dan jalan lingkungan sudah dilakukan pembangunan termasuk saat ini untuk rumah tidak layak huni sudah berkurang dibangun menggunakan program RTLH Pemkab Bogor, Provinsi maupun aspirasi dewan tentu dengan usulan pemerintah desa,"katanya.