BOGOR, CEKLISSATU - Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menyebutkan bahwa program jembatan rawayan berakhir di tahun ini.

Ajat menjelaskan jika program tersebut berakhir bersamaan dengan berakhirnya program Pancakarsa era Ade Yasin-Iwan Setiawan.

“Ya sampai program Pancakarsa selesai,” jelasnya kepada wartawan, Jumat 5 Mei 2023.

Baca Juga : Dimulai Juli, 26 Desa di Kabupaten Bogor akan Miliki Jembatan Rawayan

Sementara, Kepala Bidang (Kabid)  Prasarana Umum DPKPP Kabupaten Bogor, Nunung Toyibah mengatakan, saat ini rencana pembangunan jembatan rawayan baru masuk proses perencanaan Detail Engineering Design (DED).

DED Rawayan sedang proses, pembangunan fisiknya sekitar dua bulan lagi,” ujarnya.

Tahun ini, kata dia, jembatan Rawayan akan dibangun sebanyak 30 jembatan.

“Angka ini hasil verifikasi dari 215 yang diajukan, dan tahun ini tinggal 30 lagi akan diselesaikan,” jelasnya.