JAKARTA, CEKLISSATU - Untuk meningkatkan daya saing Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman mendorong penguatan kemitraan

Hal itu disampaikan Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo saat membuka acara Temu Usaha Forum Komunikasi (Forkom) UMKM Kabupaten Sleman 2023, Selasa 23 Mei 2023.

"UMKM naik kelas saya harap tidak hanya sebatas slogan saja, tapi harus kita upayakan bersama," kata Kustini.

Baca Juga : Gerakan Merah Putih Bantu Emak-emak di Bogor Raya Dongkrak Omzet Lewat Digital Marketing

Hal ini, kata Kustini, sejalan dengan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 1999 tentang Pemberdayaan Usaha Menengah agar mendorong peningkatan pangsa pasar melalui pengembangan sarana promosi, forum bisnis, informasi, penetrasi, jaringan pasar, serta kemitraan usaha.

"Dengan sinergi tersebut akan terjalin hubungan yang saling menguntungkan," kata dia.

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi UKM Sleman, Haris Martapa menjelaskan acara temu usaha  merupakan salah satu bentuk fasilitasi dari pemerintah berupa pertemuan antara para pengusaha baik mikro maupun besar untuk membicarakan masalah kerja sama perdagangan, produksi, atau sinergi lainnya yang saling menguntungkan.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pelaku UNKM dapat meningkatkan penjualan produk UMKM dengan cara menjembatani kerja sama dengan pelaku usaha besar dengan usaha mikro, juga sebagai sarana mempertemukan sesama pelaku usaha mikro untuk saling kenal dan bekerja sama,” tutup dia.