JAKARTA, CEKLISSATU – Lionel Messi dikabarkan tak ikut rombongan Argentina untuk melawan timnas Indonesia di FIFA Matchday yang akan digelar di Satdion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 19 Juni 2023 mendatang.

Batalnya Messi itu diketahui dari laporan seorang jurnalis ESPN Argentina, Leo Paradizo, yang informasinya sering akurat.

“Lionel Messi tiba di Beijing dan menciptakan revolusi. Informasi ekslusif: dia diperkirakan hanya akan memainkan laga kontra Australia, yang berarti tidak akan ikut ke Indonesia untuk pertandingan pada tanggal 19 Juni,” kata Leo Paradizo seperti dikutip dari cuitannya di akun Twitter @leoparadizo, Minggu 11 Juni 2023.

Baca Juga : Messi Dikabarkan Tak Jadi Ikut Lawan Timnas Indonesi 19 Juni Mendatang

Lionel Messi sendiri sudah tiba di Beijing, China pada Sabtu 9 Juni 2023 dengan menggunakan privat jet.

Hal ini menunjukkan bahwa ia setidaknya tidak terikat dengan rombongan pemain Argentina lain.

Kabarnya Messi hanya akan memainkan laga melawan Australia, dan tidak ikut rombongan melanjutkan perjalanan untuk melawan timnas Garuda.

Sementara itu, Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengatakan bahwa pihaknya tak bisa memastikan mengenai kehadiran Lionel Messi.

“Kami belum bisa memastikan seperti biasa. Jadi, belum jelas,” kata Arya kepada wartawan.

“Ya, karena seperti ini bisa saja ada sesuatu. Jadi, memang tidak ada yang bisa memastikan siapa yang bisa datang,” ujarnya.

Messi sendiri tiba di Beijing dengan menaiki pesawat pribadi pada Sabtu ini, terpisah dari rekan-rekan setimnya.