CEKLISSATU - Kekalahan telak yang dialami Persib Bandung dari PSM Makassar 5-1, ditegaskan bukan karena ketidakhadirannya Luis Milla sebagai pelatih.

Hal itu disampaikan Asisten Pelatih Persib Bandung, Budiman. Dia menegaskan tidak adanya Luis Milla di bench tidak memengaruhi performa Persib Bandung di kandang PSM Makassar.

"Sebetulnya tidak juga karena gol cepat saja yang membuat pemain kami down," ujar Budiman seperti dilansir dari BOLA.com, Selasa 30 Agustus 2022.

Dengan hasil tersebut, Persib Bandung gagal membawa pulang poin dari Stadion BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Senin (29/8/2022) malam WIB tadi, dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023.

Lima gol yang bersarang di gawang Persib Bandung oleh pemain PSM Makassar tersebut masing-masing diciptakan Yakob Sayur menit ke-2 dan 51, Ramadhan Sananta menit 19 dan 46, kemudian gol Wilja Pluim pada menit 65. Satu-satunya gol Persib tercipta oleh Marc Klok pada menit ke-32 melalui tendangan bebas.

Dengan hasil itu, Persib Bandung mencatat rekor buruk di BRI Liga 1 2022/2023. Hingga pekan ke-7, tim Pangeran Biru sudah kebobolan 18 gol.

Persib pun menjadi tim yang paling banyak kebobolan sejauh ini.

Ini menjadi catatan buruk bagi Persib di awal musim ini. Kekalahan di Parepare menjadi yang keempat dalam tujuh pertandingan awal musim ini.

Akibat kekalahan ini, Persib Bandung pun masih stuck di papan bawah. Tim Maung Bandung di posisi ke-14.

ERUL/BOLA(*)