BOGOR, CEKLISSATU - Janji kampanye Bima Arya Sugiarto selaku Wali Kota Bogor salah satunya membangun lapangan olahraga atau Gelanggang Olahraga Masyarakat (GOM) di setiap kecamatan nampaknya mulai direalisasikan. 

Hari ini, sebanyak tiga lapangan olahraga diantaranya di wilayah Kecamatan Bogor Utara, Selatan dan Barat sudah diresmikan dan dapat dipergunakan untuk aktifitas olahraga masyarakat.

"Ini adalah janji kampanye wali kota, satu lapangan olahraga, satu kecamatan. Sudah ada tiga lapangan yakni di Bogor Barat Lapangan Manunggal, Lapangan Bogor Selatan dan Lapangan Bogor Utara," ucap Bima kepada CeklisSatu.com pada Rabu, 21 Desember 2022.

Menurut Bima, lapangan olahraga ini diperuntukan bagi anak-anak muda maupun dewasa dengna harapan warga bisa selalu sehat dan kuat, termasuk selalu kompak.

Baca Juga : Sebelum Dibuang dalam Karung, Pelaku  dan Korban Lakukan Hubungan Badan 

"Saya titip satu hal kepada warga agar lapangan ini di rawat, di pelihara, di kelola dan itu pun melibatkan warga dan harus profesional. Harus bersih, maslahat, manfaat," ungkapnya.

Disinggung soal pengelolaan di setiap lapangan olahraga, Bima mengaku sementara masih di kelola Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bogor dan gratis dapat dipergunakan masyarakat.

"Gratis bisa dipergunakan oleh warga sampai bulan Desember. Nanti di tahun depan kita masih rumuskan pengelolaannya seperti apa, pengaturannya," ujarnya.

Bima menegaskan, konsep yang akan dirumuskan nanti terkait pengelolaan harus melibatkan warga, harus profesional. "Terkait tarif sewa itu belum ada keputusan, nanti diumumkan, yang pasti terjangkau oleh semua," katanya.