BOGOR, CEKLISSATU - Bupati Bogor, Iwan Setiawan meminta seluruh warga Kabupaten Bogor harus bisa menjaga kondusifitas serta toleransi antar umat beragama dalam perayaan Natal tahun 2023 kali ini.

“Saya meminta masyarakat yang tidak merayakan natal toleransi diuji, biarkan mau melakukan perayaan misa di perumahan. Saya meminta agar dilonggarkan dan jangan dibatasi karena ini satu tahun sekali, dan tidak merugikan,” kata Iwan Setiawan, Senin, (25/12/2023).

Selain menjaga toleransi serta menjaga kondusifitas antar umat beragama. Ia pun memohon agar aparat setempat agar senantiasa menjaga keamanan serta kenyamanan agar dalam perayaan natal tahun ini dapat berjalan aman dan kondusif.

Baca Juga : Kepadatan Jalur Puncak Bogor Saat Libur Natal 2023

“Masyarakat diuji hari ini, tolong juga jangan menolak dan umat kristiani. Dan kita sudah komunikasi dengan warga setempat agar tidak menimbulkan kericuhan lagi,” jelasnya.

“Tugas kita semua menjaga kondusifitas baik di lingkungan jalan, kemacetan, tempat wisata sampai desa dan perkampungan. Kita perkuat koordinasi sinergi bangun komunikasi dengan camat, kapolsek, danramil dan jajaran forkopimcam di Kabupaten Bogor,” lanjutnya.

Ia meminta kepada aparat, untuk melakukan deteksi dini di wilayahnya masing-masing guna mencegah dan antisipasi potensi rawan konflik, yang akan mengganggu kondusifitas wilayah Kabupaten Bogor.

“Agar hal tidak diinginkan bisa kita antisipasi dengan maksimal,” tukasnya.