JAKARTA, CEKLISSATU - Tak disangka, Bekasi mengalahkan Jakarta dalam urutan daftar negara dan kota yang miliki internet tercepat di dunia.

Belum lama ini, Speedtest Global Index merilis laporan terbaru daftar negara dan kota yang memiliki internet tercepat di dunia. Setiap negara memiliki dua kota yang masuk dalam daftar tersebut.

Kota yang masuk dalam daftar harus mempunyai lebih dari 500 ribu penduduk. Daftar yang dirilis oleh Speedtest menunjukkan peringkat negara dan kota menurut kecepatan unduh alias download rata-rata berdasarkan data Speedtest.

Speedtest menunjukkan dua kategori, yaitu internet mobile dan fixed broadband. Rilis terbaru Speedtest pada September 2022, menunjukkan Shanghai unggul untuk kategori internet mobile dengan 158,63 Mbps di dunia dan Beijing unggul untuk fixed broadband dengan 238,86 Mbps.

Baca Juga : Tersangka Hacker Bjorka Madiun Tak Ditahan

Dalam daftar itu juga , dua kota di Indonesia yang terdaftar, yaitu Bekasi dan Jakarta. Bekasi berada pada urutan 134 untuk kategori internet mobile dengan 16,47 Mbps dan peringkat 136 untuk kategori fixed broadband dengan 27.04 Mbps. Sedangkan Jakarta Selatan berada di posisi 136 untuk kategori internet mobile dengan 16.14 Mbps dan peringkat 137 untuk kategori fixed broadband dengan 27.00 Mbps.

170 kota terdaftar dalam internet mobile dan 193 kota untuk kategori fixed broadband. Untuk lebih lanjut, dapat dilihat di situs https://www.speedtest.net/global-index lalu plih sakelar “City”.