BOGOR, CEKLISSATU - Pasca ditutupnya pendaftaran calon Direktur Perusahaan Daerah (Perumda) Transpotasi Pakuan Kota Bogor periode 2022-2027 pada 4 November 2022 lalu, diketahui ada sebanyak 28 orang yang telah mendaftarkan diri.

Hal itu diungkapkan Ketua Sekretariat Pansel Perumda Transportasi Pakuan dari Bagian Perekonomian Setda Kota Bogor, Bagus Yudo bahwa tahap selanjutnya yakni verifikasi keaslian dokumen dari 28 para calon direktur Perumda Transportasi Pakuan Kota Bogor.

"Verifikasi keaslian dokumen sendiri akan dilakukan sampai tanggal 11 November 2022. Selanjutnya setelah verifikasi keaslian dokumen uji, ke 28 calon direktur akan mengikuti tahapan kelayakan dan kepatutan,” ucapnya pada Selasa, 8 November 2022.

Baca Juga : Mobil Laboraturium Pengujian Mutu dan Keamanan Pangan Kabupaten Bogor

Sementara itu, adapun persyaratan yang harus dipenuhi calon direktur diantaranya berijazah paling rendah S1, kemudian memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun kerja di bidang manajemen perusahaan berbadan hukum dan pernah memimpin tim.

"Berusia minimal 35 tahun dan maksimal 55 tahun pada saat mendaftar pertama kali, tidak pernah menjadi anggota direksi, dewan pengawas atau komisaris yang dinyatakan bersalah menyebabkan badan usaha pailit," katanya.