BANDUNG, CEKLISSATU -Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di Kora Bandung pada Rabu sore kemarin, mengakibatkan Tembok Penahan Tanah (TPT)  longsor sehingga menggerus rumah warga di Kecamatan Coblong, Kota Bandung Jawa Barat.

Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Provinsi Jawa Barat Bambang Imanudin mengatakan, kronologis awal mula longsor terjadi akibat intensitas hujan angin pada pukul 14.00 Wib, korban sedang di dalam rumah tiba-tiba mendengar longsoran dan bapak Sudrajat kemudian terbawa terseret dengan longsoran.

Kemudian sambungnya, keluarga lainnya bergegas lari keluar rumah, warga sekitar yg melihat lalu membantu menolong keluarga korban dan melaporkan kejadian Ke Dinas Kebakaran Dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung.

"Satu Unit Rumah Milik Bapak Sudrajat 
dan bangunan lainya yang terdampak rumah milik  Sudrajat. Ada 2 KK 7  jiwa dari 1 rumah yang terdampak yang berada di depan lokasi longsor yang menimpa rumah, untuk sementara sudah diungsikan ke rumah saudara terdekat yang dianggap aman,"katanya.

Baca Juga : WhatsApp Luncurkan Fitur Satu Akun untuk Empat HP Berbeda 


Bambang Imanudin mengatakan, dari informasi yang didapat satu orang dikabarkan meninggal dunia sempat dilarikan ke RS Salamun yaitu Heri Bagja keluarga dari Sudrajat yang saat itu tertimpa longsoran.


"Satu orang dikabarkan meninggal dunia setelah sebelumnya dilarikan ke RS oleh petugas saat longsor terjadi."ungkapnya