JAKARTA, CEKLISSATU - Seorang turis bule mengalami kesialan dia naik sleeper bus di Indonesia. Laptopnya hilang dicuri orang dan diganti buku berwarna hijau. Hari apesnya itu dia bagikan lewat video di TikTok. 

Seorang bule dengan akun TikTok @exploring.beats itu memposting video pada 15 Oktober 2022. Video tersebut dibuat dengan latar belakang sebuah stasiun kereta api.

Di dalam video itu, dia menceritakan kronologi pencurian laptopnya sewaktu dia naik sleeper bus di Indonesia.

"Saya membuat kesalahan terbesar yang bisa kamu lakukan di dalam sleeper bus di Indonesia. Saya ketiduran," kata @exploring.beats di TikToknya.

"Begitu saya bangun, laptop Asus saya berubah jadi buku besar berwarna hijau," lanjut @exploring.beats.

Tak hanya itu, kamera turis itu juga dicuri oknum yang tidak bertanggung jawab. Kamera turis tersebut berubah menjadi botol air minum yang saat ini sudah disita oleh polisi sebagai barang bukti.

Baca Juga : Anne Hathaway Dipastikan Jadi Pembicara di KTT G20

Mesku begitu, dia masih bisa bercanda, turis itu malah punya penawaran untuk Asus, merek laptop miliknya yang hilang dicolong orang di sleeper bus.

"Asus, saya punya penawaran tukar-menukar untukmu: sebuah buku besar berwarna hijau untuk laptop ROG Zephyrus G14 (GA401QM-HZ025T)," kata turis itu.

Turis itu pun tak habis pikir mengapa si pencuri bisa menukar laptop miliknya dengan buku besar berwarna hijau.

"Seseorang baru saja berkata: notebook kamu telah berubah menjadi note book beneran, dan itu benar-benar membuat saya tertawa. Saya seharusnya mengatakan itu di Tiktok," tulisnya di kolom komentar.

Dalam video tersebut, terlihat juga amplop berwarna cokelat dengan stempel bertuliskan Polri Daerah Jawa Timur Resor Kota Malang Kota. Kemungkinan besar amplop itu berisi laporan polisi atas kehilangan laptop yang dialami oleh turis itu.