JAKARTA, CEKLISSATU -- Partai Golkar kembali melakukan survei internal tahap kedua untuk Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, yang digelar di kantor DPP Partai Golkar, Slipi Jakarta Barat.

Ketua Pemenangan Jawa I Partai Golkar, Iswara mengatakan, sejumlah nama untuk masuk bursa Bacakada di wilayah Jabar sudah mulai bermunculan.

"Seperti Ridwan Kamil yang memiliki elektabilitas tinggi untuk Cagub Jabar," ungkap Iswara.

Iswara menyebutkan, pemilih di Jabar ada seperlima pemilih di Indonesia. Yaitu 36 juta pemilih. 

Baca Juga : Iswara Yakin Ridwan Kamil Bisa Kembali Menang Dalam Kontestasi Pilkada Jawa Barat 2024

Namun, keputusan Ridwan Kamil akan maju pada Pilkada 2024 dan para calon walikota/bupati se-Jawa Barat akan disampaikan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto usai melihat hasil survei internal berikutnya pada Juli ini.

"Insha Allah dari hasil survei pertama sekarang persiapan kedua, kemudian dari simulasi pasangan yang sudah dilakukan oleh lembaga survei, kami optimis target itu tercapai," ungkap Iswara.

"Kami berharap ketua umum dan tim Pilkada pusat DPP sudah dapat mengeluarkan rekomendasi," tambahnya.

Hal itu lanjut Iswara, sesuai harapan teman-teman para bakal calon kepala daerah. Karena di daerah kondisi sangat dinamis, partai-partai lain sudah berpasangan, pasangan sudah jelas, kompetitornya sudah ada.

"Nah tadi harapan teman-teman setelah survei kedua ini di pertengahan Juli rekomendasi sudah dapat diputuskan oleh ketua umum dan tim Pilkada pusat," tegas Iswara.

Sementara itu, Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ade Ruhandi atau Jaro Ade mengatakan, setelah Pilpres dan Pileg pihaknya diberikan arahan oleh DPP untuk melakukan survei yang belum lama itu dilakukan.

"Alhamdulillah juga hasilnya cukup bagus, dan pada awal bulan tujuh kami akan melakukan survei untuk mencoba membuat pasangan-pasangan. Agar ini menjadi keputusan DPP terkait dengan koalisi," ucap Jaro Ade.

Jaro Ade berkeyakinan partai Golkar akan mengusung calon pemimpin-pemimpin daerah yang amanah dalam menjalankan tugasnya untuk kesejahteraan rakyat.

"Kalau dari sisi komunikasi, kami dengan semua partai politik di Kabupaten Bogor cukup harmonis," tutur Jaro Ade.

Untuk diketahui, survei tahap berikutnya direncanakan akan diungkap pada 14 Juli 2024 mendatang. 

Pada tanggal 14 tersebut tim pemenangan akan melaporkan terlebih dahulu hasil survei ke Ketua Umum, ke tim Pilkada Pusat, dan beberapa pihak terkait lainnya.

Setelah itu akan diambil keputusan resmi para Bacakada dari Partai Golkar untuk di wilayah Jawa Barat.