BOGOR, CEKLISSATU — Dua Pesawat Jenis Boeing yang diangkut menggunakan truk kontainer ke tempat penyimpanan bangkai pesawat di Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, menyebabkan kemacetan kendaraan di ruas jalan Kemang Parung Bogor.

"Kejadiannya sekitar pukul 07.00 WIB, saat itu jalan di Jampang sedang diperbaiki dan ada alat berat," ungkap Juli salah warga setempat, kepada awak media, Selasa 26 Juli 2022.

“Karena disana lagi ada perbaikan jalan sehingga dua kontainer yang membawa bangkai pesawat itu terjebak macet karena ada mobil bus juga jalan saat itu dibuat satu arah sehingga ngunci,” katanya.

Kapolsek Kemang Kompol Ari Trisnawati membenarkan bahwa  benar kejadian itu terjadi di wilayah Kemang.

“Untuk  kendaraan kontainer yang mengangkut peraturannya tidak boleh di pagi hari. Untuk lebih lanjut bisa di tanyakan ke Dishub,”kata Kompol Ari Trisnawati.

Bahkan, untuk mengurai kemacetan, Kompol Ari bahwkan saat itu langsung memerintahkan anggota Lantas untuk mengatur lalu lintas di pertigaan Bomang.

“Yang jelas sesuai peraturan untuk mengirim bangkai pesawat itu harusnya di malam hari. Untuk Polsek hanya menghimbau saja untuk mengikuti peraturan sehingga tidak terjadi lagi.”ungkapnya.