MALAYSIA, CEKLISSATU - Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Djuanda (Unida) Prof. Dr. Sri Harini, M.Si. menjadi narasumber kegiatan Visiting Academic Internasional pada Selasa (11/6/2024). Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan sepekan Dekan FEB bersama dengan dekan-dekan di lingkungan Unida di Malaysia.

Pada kesempatan Seminar Internasional ini Dekan FEB Prof Sri Harini menyampaikan materi tentang Turnover Intention. Turnover intention merupakan dorongan yang dapat menyebabkan seseorang untuk memisahkan diri atau keluar dari organisasi atau perusahaan

"Kajian tentang turnover menjadi penting dari aspek MSDM bagi organisasi. Hal ini karena turnover mempunyai dampak positif terjadi pergantian tenaga kerja lama ke tenaga ketja baru. Dan dampak negatif dapat mempengaruhi kinerja dan produktivitas organisasi serta bertambahnya biaya terkait perekrutan,  seleksi, pelatihan dan pengembangan tenaga kerja. Trade off ini perlu ditangani dengan baik dan benar agar tujuan perusahaan dan individu dapat tercapai secara bersama-sama antara manajemen dan tenaga kerja," jelasnya.

Baca Juga : Berantas Judi Online, Presiden Jokowi Tunjuk Menkopolhukam Jadi Ketua Satgas

Selanjutnya, Dekan FEB UNIDA Prof Sri Harini menambahkan bahwa fenomena turnover di era digital dan kemajuan teknologi informasi menjadi salah satu perhatian khusus bagi setiap pengambil keputusan atau pimpinan organisasi untuk dapat bersaing mendapatkan dan memelihara tenaga kerja yang berkualitas.

Kegiatan seminar diikuti oleh beberapa pimpinan Rektor, Dekan, Ketua Program Studi, Dosen dan Mahasiswa dari 12 Perguruan Tinggi dari seluruh wilayah Indonesia dan Universiti Teknologi Mara (UiTM) dalam kegiatan Asean Academic Colaboration dalam rangka menuju program studi dan Institusi Unggul.

Adapun agenda Dekan-dekan Universitas Djuanda di Malaysia adalah melakukan beberapa lawatan ke beberapa Perguruan Tinggi di Malaysia. Selain Visiting Academic dilakukan juga Joint Research, Student Mobility, Memorandum of Understanding dan Memorandum of Agreement.