BOGOR, CEKLISSATU - Ketua Umum Kawani Bogor, Sendi Fardiansyah, mengambil formulir pendaftaranbsebagai Calon Wali Kota Bogor di DPC PDI-P dan PKB Kota Bogor, kemarin.

Ketua DPC PDI-P Kota Bogor, Dadang Iskandar Danubrata berterima kasih kepada Sendi Fardiansyah karena telah mendaftarkan diri melalui PDI-P Kota Bogor.

"Terima kasih kepada Kang Sendi Fardiansyah, karena telah mendaftarkan diri melalui partai kami. Ini merupakan langkah yang tepat karena Calon Wali Kota memang harus membuka komunikasi ke seluruh partai yang ada di Kota Bogor. Saat ini belum ada calon yang sudah mendapatkan rekomendasi dari PDI-P. Semoga dengan pendaftaran ini dapat diusung dari PDI-P," ucapnya.

Baca Juga : Semarakkan Ramadan, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bogor Kota Berbagi Sembako kepada Anak Yatim

Setelah mengambil formulir di DPC PDI-P Kota Bogor, Sendi Fardiansyah dan rombongan, bergegas menyambangi kantor DPC PKB Kota Bogor, untuk kembali mendaftarkan dirisebagai Calon Wali Kota Bogor 2024 mendatang.

IMG-20240419-WA0230.webp

"Alhamdulillah dapat bersilaturahmi bersama Kang Sendi Fardiansyah, yang akan berjuang menjadi pemimpin di Kota Bogor. Terima kasih sudah berkunjung semoga bisa diusung oleh PKB," ujar Ketua DPC PKB Kota Bogor, Dewi Fatimah.

Sementara itu, Sendi Fardiansyah mengungkapkan harapannya agar dapat mengembalikan formulir pendaftaran ini secepatnya, sebagai wujud keseriusannya terhadap PDI-P dan PKB Kota Bogor.

"Saya telah mengambil formulir pendaftaran untuk Calon Wali Kota Bogor dari DPC PDI-P dan DPC PKB Kota Bogor. Kami harap ke depannya akan mengikuti mekanisme yang ada di internal PDI-P dan PKB. Mudah-mudahan dengan kesamaan visi misi kita bisa bersinergi
untuk Kota Bogor," jelasnya Sespri Iriana Jokowi itu.

Sebagai informasi, Sendi Fardiansyah juga telah mengambil formulir pencalonan Wali Kota Bogor, melalui DPC Partai Gerindra Kota Bogor pada hari Selasa, 16 April 2024.

"Niat yang baik untuk membangun Kota Bogor, dimulai dari komunikasi yang lancar dan terbuka dengan semua partai politik yang ada. Ikhtiar itu yang sedang saya jalankan dalam minggu-minggu ini. Insyaallah, hasilnya baik," katanya.