JAKARTA, CEKLISSATU – Merasa terancam dengan kehadiran Threads, Twitter bakal bagi-bagi komisi bagi kreatoe konten terverifikasi atau berlangganan Twitter Blue.

Untuk mendapatkan komisi itu, konten kreator Twitter harus mengumpulkan 5 juta impression setiap bulan selama 3 bulan terakhir.

Pembayaran komisi itu bakal dibaggikan Twitter melalui layanan Stripe.

Komisii yang digelontorkan Twitter mencapai $ 5 juta atau setara Rp74 miliar.

Komisi itu merupakan akumulasi dari Februari hingga Mei. Ini merupakan badge pertama pembayaran bagi hasil ke kreator.

Baca Juga : Perbedaan Aplikasi Threads dan Twitter, Pilih Mana yang Sesuai?

Twitter memonetisasi iklan yang ditampilkan pada replies. Sehingga, banyaknya engagement pada suatu tweet akan menentukan besaran penghasilan bagi kreator.

"Makin banyak haters pada kolom replies Anda, maka penghasilan yang didapat pun makin banyak," kata Farzad Mesbahi yang kemudian dibalas Elon Musk, "puitis".

Ada beberapa konten yang tidak bakal menerima program monetisasi Twitter ini, antara lain, konten berbau seksual, kekerasan, alkohol, spam, dan judi.