BOGOR, CEKLISSATU - Perusahaan Daerah (Perumda) Pasar Pakuan Jaya (PPJ) Kota Bogor memastikan para pedagang yang saat ini berada di Tempat Penampungan Sementara (TPS) akan dipindahan secara bertahap masuk ke gedung baru Pasar Jambu Dua.

Direktur Utama (Dirut) Perumda PPJ Kota Bogor, Jenal Abidin mengatakan bahwa sesuai dengan kesepakatan pada rapat terakhir antara Perumda PPJ bersama PT. BAM dan paguyuban pedagang Pasar Jambu Dua, pemindahan pedagang akan dimulai pada 27 Juni sampai 10 Juli 2024.

"Sekarang para pedagang sudah mulai beres-beres merapihkan, menata kios atau losnya yang ada di gedung baru, untuk persiapan pindah. Pemindahan pedagang ini secara bertahap," ucapnya pada Kamis, 27 Juni 2024.

Baca Juga : Kantongi Surat Rekomendasi, Atang Trisnanto Gaspol Tentukan Pasangan Hadapi Pilkada Kota Bogor

Jenal menyebut bahwa pemindahan ini dilakukan dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan pelayanan bagi para pedagang serta pengunjung pasar.

Apalagi, masih kata Jenal, Pasar Jambu Dua merupakan gedung baru yang lebih terstruktur dan dilengkapi dengan fasilitas yang memadai untuk mendukung kegiatan perdagangan.

"Pasar Jambu Dua juga memiliki konsep pasar bersih dan dipastikan tidak ada dagang diluar komoditas mereka, semua pedagang yang akan menempati pasar ini yakni komoditasnya basah dan kering seperti sembako, sayuran, daging, buah-buahan hingga makanan," katanya.