JAKARTA, CEKLISSATU – Pada hari kedua rekapitulasi suara, Kamis (29/2/2024) Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan rekapitulasi penghitungan suara nasional secara manual dari Pemilu 2024 luar negeri.

Ada delapan negara yang rekapitulasi suaranya telah dihitung. Diketahui, Paslon Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul di empat negara.

Kemudian Paslon Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin iskandar unggul di dua negara. dan Paslon Capres-Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD unggul di satu negara.

Baca Juga : KPU Gelar Rekapitulasi Suara Nasional Hasil Pemilu di Luar Negeri, Dihadiri 120 PPLN

Berikut ini hasil rekapitulasi penghitungan suara Capres-Cawapres Pemilu 2024 di delapan negara:

BAGHDAD (IRAK)
Jumlah suara sah: 169, Jumlah suara tidak sah: 3.
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 30 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 125 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 14 suara 

BANGKOK (THAILAND) 
Jumlah suara sah: 1.524, Jumlah suara tidak sah: 19.
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 540 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 564 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 420 suara

Baca Juga : Rapat Pleno Terbuka Hasil Suara Pemilu Luar Negeri Digelar Besok

SYDNEY (AUSTRALIA)
Jumlah suara sah: 7.782, Jumlah suara tidak sah: 121
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 1.910 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 2.243 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 3.629 suara

AMMAN (YORDANIA)
Jumlah suara sah: 951, Jumlah suara tidak sah: 8
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 530 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 376 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 45 suara

HAMBURG (JERMAN)
Jumlah suara sah: 2.225, Jumlah suara tidak sah: 125
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 562 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 712 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 951 suara

YANGON (MYANMAR)
Jumlah suara sah: 203, Jumlah suara tidak sah: 4
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 59 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 77 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 67 suara

BUDAPEST (HUNGARIA)
Jumlah suara sah: 853, Jumlah suara tidak sah: 22
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 256 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 444 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 153 suara

KAIRO (MESIR)
Jumlah suara sah: 9.506, Jumlah suara tidak sah: 200
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 6.996 suara
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 1.981 suara
3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 529 suara

Diketahui, pada Pemilu 2024, total ada 128 Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN). Sebelumnya, KPU juga sudah melakukan rekapitulasi dari Athena, Yunani; Perth, Australia; Manila, Filipina; Rabat, Maroko; Praha, Republik Ceko; Manama, Bahrain; dan Tokyo, Jepang. 

Kemudian Osaka, Jepang; Dubai, Uni Emirat Arab; Davao City, Filipina; London, Inggris; dan Lisabon, Portugal; Warsawa, Polandia; Doha, Qatar; dan Houston, Amerika Serikat.