BALI, CEKLISSATU - Petenis Indonesia, M. Rifqi ‘Tole’ Fitriadi harus puas hanya membawa pulang satu poin peringkat internasional dari Bali setelah tersingkir pada babak kedua Amman Mineral Men’s World Tennis Championship, Rabu, 4 September 2024.
Tole takluk dari petenis Australia, Sam Ryan Ziegann di Bali National Tennis Center, Nusa Dua. Peringkat 973 dunia itu kalah dua set langsung, 4-6, 4-6.
“Lawan bermain sangat bagus hari ini. Meskipun sering juga double fault, servisnya hampir selalu masuk di momen-momen krusial,” papar Tole usai laga berdurasi satu jam 21 menit.
Merujuk catatan statistik, Ziegann sukses melesakkan tujuh aces. Sekalipun melakukan enam double fault, petenis yang lolos dari kualifikasi ini tetap mampu merawat servisnya, yakni 76% (29/37) servis pertama dan 55% (12/22) servis kedua peringkat 1.289 dunia ini bisa menghasilkan poin.
Karenanya, Tole kesulitan menembus pertahanan Ziegann. Di bawah terik matahari, Tole hanya mampu mencatatkan sekali break dari tiga kali percobaan. Sebaliknya, pertahanannya terbilang sangat rapuh, tiga servisnya terpatahkan pada siang
Dengan hasil ini, Tole hanya meraih satu poin peringkat dari dua pekan kejuaraan di Bali. Hasil dari kemenangan babak pertama atas Bogan Bobrov, 4-6, 6-4, 6-1.
Capaian ini lebih baik dari hasil pekan pertama, tunggal putra terbaik bangsa kandas pada babak pembuka. Di hardcourt yang sama, ia menyerah di tangan unggulan ketiga, Andre Ilagan (AS), 4-6, 0-6.
“Petenis Indonesia, tak hanya aku sendiri, butuh lebih banyak turn internasional. Untuk mendapat poin, perlu menambah jam terbangkarena iaku bersyukur dengan adanya lapangan di Nusa Dua ini. Kualitasnya pun setara Australia Open.”
Sementara itu, tiga unggulan teratas kejuaraan level Federasi Tenis Dunia (ITF) M25 ini masih melenggang mulus. Unggulan pertama sekaligus juara pekan pertama, Omar Jasika, menumbangkan petenis Belgia, Tibo Colson. Wakil Australia ini unggul dua set, 6-2, 6-3. Unggulan kedua asal Negeri Kangguru, James McCabe, membalikkan keadaan atas petenis Italia, Lorenzo Lorusso, 3-6, 7-6(4), 6-3. Unggulan ketiga, Jay Clarke, mengatasi finalis pekan pertama, Max Basing, dalam duel sesama wakil Britania, 6-4, 6-4.
Dengan total hadiah 25.000 dollar AS atau sekitar Rp 400 juta, kejuaraan khusus bagi petenis putra ini adalah turnamen tertinggi di Tanah Air sejauh ini. Direktur Turnamen Amman Mineral Men’s World Tennis Championship 2024, Lani Sardadi, mengaku bahwa pihaknya telah berencana menggelar turnamen berlevel lebih tinggi, yaitu ATP Chalengger 75K.
Comment