JAKARTA, CEKLISSATU - Pemain Wolverhampton Wanderers U21, Justin Hubner akhirnya resmi mengantongi status Warga Negara Indonesia (WNI). Setelah di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, bek berusia 20 tahun ini mengambil sumpah menjadi WNI, Rabu, (6/12/2023).

Dengan bergabungnya pesepakbola berdarah Belanda ini, tidak kemungkinan di Timnas Indonesia nanti dirinya akan ditandemkan bersama dengan Elkan Baggot, yang sama-sama bermain di Liga Inggris.

Setelah dipastikan menjadi WNI dan pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner pun mengungkapkan rasa senangnya bisa mendapatkan status sebagai warga Indonesia.

Baca Juga : Kemana Arhan Pratama akan Berlabuh 

Menurut Justin Hubner, dirinya memilih menjadi pemain timnas Indonesia karena sepak bola Indonesia memiliki banyak fans daripada Belanda.

“Saya merasa Indonesia mempunyai suporter yang lebih besar daripada Belanda,” kata Justin Hubner.

Sebelum akhirnya memutuskan untuk menjadi WNI, pemain bernama lengkap Justin Quincy Hubner itu pun mengakui sempat dilema mengurungkan niatnya dalam melanjutkan proses naturalisasi.

Bahkan, saat proses naturalisasi tengah diurus, Hubner justru memenuhi panggilan timnas U-20 Belanda.

"Tentu saja rasanya sulit juga. Sangat sulit untuk membuat keputusan. Tapi saya selalu mengatakan bahwa saya ingin bermain untuk Indonesia,” akunya.

Ia pun menegaskan, akan siap membela Timnas Garuda di berbagai kancah internasional. Hingga bisa memberikan prestasi terbaik untuk Indonesia.

Dan ya, saya punya waktu sekarang dan merasa sangat baik. Serta siap membela Timnas Indonesia dan saya berpikir kami punya generasi yang bagus,” tukasnya.