BOGOR, CEKLISSATU – Kurangi kepadatan kendaraan kendaraan di Kawasan Puncak Bogor, Polres Bogor berlakukan sistem satu arah ke Jakarta, Sabtu 11 Mei 2024.

KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ardian Novianto mengatakan, sistem satu arah arah ini diberlakukan siang hari ini sejak pukul 12.00 WIB.

“Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah ke Jakarta sejak pukul 12.00 WIB siang ini karena padatnya antrian kendaraan. Jalur kendaraan ke Kawasan Puncak Bogor sudah ditutup sejak pagi tadi,” kata Ardian kepada wartawan di Pos Pol Gadog,  Sabtu 11 Mei 2024.

Baca Juga : Libur Panjang, Polres Bogor Catat Puluhan Ribu Kendaraan Lintasi Kawasan Puncak Bogor

Adrian menjelaskan, bahwa antrian kendaraan yang menuju Jakarta dari Kawasan Puncak sudah mencapai 6 Km.

“Pemberlakuan one way atau satu arah Jakarta itu akan berakhir dengan melihat volume kendaraan di Jalan Raya Puncak,’ jelas dia.

Dia mengimbau kepada masyarakat yang melintas di Kawasan Puncak Bogor agar mematuhi aturan dan mengikuti arahan petugas di lapangan.