BOGOR, CEKLISSATU - Momentum Hari Jadi Bogor (HJB) ke-541 yang jatuh tepat pada 3 Juli, DPRD Kota Bogor menggelar sidang paripurna istimewa yang dihadiri langsung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Wali Kota Bogor, Bima Arya, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, anggota DPRD, tokoh masyarakat hingga budayawan.

Sidang dipimpin Wakil Ketua I DPRD Kota Bogor, Jenal Mutaqin didampingi Wakil Ketua DPRD II Dadang Danubrata, Wakil Ketua III Rusli Prihatevy, peripurna bertempat di ruang rapat paripurna, DPRD Kota Bogor, Jalan Pemuda, Kecamatan Tanah Sareal.

Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil berharap memasuki tahun politik situasi sosial politik di Kota Bogor bisa kondusif dan damai dalam melaksanakan demokrasi yang sudah menjadi kesepakatan bangsa.

Baca Juga : Mabes Polri Gerebek Pabrik Ekstasi di Perumahan Elit Tangerang

"Hindari perselisihan karena berita bohong akan meningkat di tahun politik. Klarifikasi kembali setiap berita yang masuk," ucapnya pada Sabtu, 3 Juni 2023.

Menurut Kang Emil sapaan karibnya, di Jawa Barat ada Jabar Saber Hoaks yang akan memastikan bahwa berita yang beredar yakni berita valid.

"Mari kita bersama-sama mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) mulai dari pemilihan presiden, pemilihan kepala daerah provinsi dan kota atau kabupaten dengan tekad dan semangat, dengan langlah dan karya nyata," katanya.

Sementara itu, sidang paripurna berlangsung dengan hidmat. Adapun pembukaan rangkaian sidang diawali dengan pembacaan sejarah kerajaan Pasundan Pakuan Pajajaran, dilanjut ruwatan dan sambutan-sambutan. Semua rangkaian sidang dilaksanakan dengan menggunakan bahasa Sunda dari awal hingga selesai.