BANDUNG, CEKLISSATU --Dalam satu hari ini, BMKG Kota Bandung, Jawa Barat mencatat telah terjadi di beberapa titik, seperti pertama itu gempa bumi yang terjadi Kabupaten Bandung pada Sabtu dini hari.

Tim Observasi Stasiun Geofisika BMKG Klas I Bandung Elsa Nopianti mengatakan Gempa terjadi itu di Kabupaten Bandung kekuatan 4,0 Magnitudo, dengan kedalaman 5 kilometer, dan 7 kali Gempa susulan.

"Untuk yang di Kabupaten Bandung itu dampak dirasakan di wilayah Soreang,  dan Banjaran, untuk Kota  Bandung sendiri tidak ada laporan yang dirasakan, sementara ini tidak ada juga laporan kerusakan,"kata Tim Observasi Stasiun Geofisika BMKG Klas I Bandung Elsa Nopianti kepada wartawan, Sabtu 28 Januari 2023.

Baca Juga : Demokrat Mau Deklarasi Anies Capres Secara Terbuka Bila Syarat Ini Terpenuhi

Sementara itu, untuk wilayah Lainnya seperti Sukabumi Cianjur itu terjadi gempa. Namun, tidak dirasakan terjadi pada Sabtu pagi pukul 05. 20 WIB kekuatan gempa 2,3 Magnitudo Kedalam 21 kilometer.

"Tapi itu tidak dirasakan dan sama tidak ada laporan kerusakan,"katanya.

Tidak hanya itu, kata Elsa Gempa juga terjadi di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten untuk kekuatan gempa itu berada di 3,3 Magnitudo Kedalam 129 Kilometer.

"Tadi untuk Rangkas Bitung terjadi pukul 10.56 WIB Magnitudo 3,3, dilaporkan belum ada kerusakan,"katanya.


Elsa mengatakan, gempa itu selalu ada, namun ada yang dirasakan atau tidak. Bahkan, ketika tidak gempa itu kecil tidak dirasakan tentu BMKG juga tidak akan merilisnya.

"Gempa kecil itu tidak dirasakan namun tercatat dimonitor BMKG dan dampaknya tidak terlalu besar."ungkapnya.