GIANYAR, CEKLISSATU - Madura United FC berhasil meraih poin penuh di laga kedua babak penyisihan Grup B Piala Presiden 2024. Mesti melawan tuan rumah Bali United, tim asuhan Widodo Cahyono Putro ini sukses comeback di babak kedua dengan menang 3-2 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (24/7) sore.

Hasil ini menjaga peluang tim untuk lolos ke babak semi final turnamen pra musim tersebut.

Madura United unggul cepat setelah kick off pada menit ke-1, pemain asing asal Jepang Noriki Akada sukses mencetak gol. Delapan menit kemudian, terjadi gol menyamakan kedudukan melalui pemain asal Jepang pula, Mitsuru Maruoka melalui titik putih. Kemudian Bali United unggul jelang berakhirnya babak pertama gol dari Privat Mbarga.

Pada babak kedua Madura United yang tak mau lagi kalah dan berhasil menyamakan kedudukan pada menit 84. Melalui striker Maxuel De Cassio, skor berubah 2-2. Lalu dengan cepat berubah lagi 2-3 untuk Madura United setelah Maxuel membuat brace pada menit 86 dan skor bertahan sampai usai.

Widodo Cahyono Putro mengaku senang dengan hasil tersebut dan berterima kasih atas kerja keras timnya yang berujung poin penuh. Dia mengatakan timnya memang kalah di babak pertama. Terutama dalam hal penguasaan bola, tetapi ia melihat celah untuk bisa comeback.

"Tadi memang di babak pertama penguasaan bola di tengah kalah. Tapi di situ saya melihat ada peluang, karena di babak kedua secara taktikal dan kecepatan mungkin pemain-pemain muda kami termasuk Febrian ini paling muda. Di situ ada celah yang dimana kami tahu, Bali United dari tahun ke tahun kalau kita bermain cepat akan keteteran. Jadi itu yg babak kedua kami lakukan," tuturnya.

Selain itu, Madura United dalam dua laga ini tim berjuluk Laskar Sape Kerrab mencatatkan gol cepat di menit pertama yang menjadi bagian strateginya.

"Seperti lawan Persija juga kami kemarin melakukan hal yang sama. Hanya finalisasi finishing touch-nya yang kurang, seperti dari Lulinha melambung ke atas. Nah lawan Bali United sudah perbaiki dalam latihan. Kami juga menambah jumlah pemain di depan gawang. Yang kemarin satu, sekarang jadi 2-3 opsi untuk mengumpan, itu lebih banyak. Memang itu settingan kami di awal, sudah latihan itu dan membuahkan hasil," pungkasnya.