CIANJUR,CEKLISSATU - Kasus pembunuhan berantai di Bekasi dan Cianjur  Jawa Barat, ternyata tidak hanya memakan korban dari keluarga para tersangka. Namun,  tetangga tersangka Solihin juga akan menjadi korban selanjutnya dan sempat meminum kopi sachet yang dicampuri bubuk racun.

Ujang Zaenal Mustofa (54) warga Kampung Babakan Mande, Desa Gunung Sari, Kecamatan Ciranjang, Cianjur, Jawa Barat, yang merupakan tetangga tersangka Solihin salah satu korban yang selamat namun sempat dirawat di Rumah Sakit di wilayah Cianjur akibat meminum kopi beracun yang di duga diletakan pelaku Solihin.

Ujang menuturkan, saat istri korban menemukan kopi sanshet di dekat pot bunga depan rumahnya. Sang istri Ujang mencoba memindahkan kopi tersebut ke atas lemari kaca di teras rumah.

Baca Juga : Prabowo dan Cak Imin Resmikan Sekber Gerindra-PKB, Prabowo: Bukti Kita Solid

"Saya gak curiga pak, langsung kopi saya seduh aja tapi anehnya kok gak keras saat saya buka plastiknya, biasanya ada tenaga dikit kalo kita buka kopi saset. Inimah nggak pak, saya minum aja, eh nggak lama langsung itu saya nggak bisa nafas, sesak kaki gemetar, pingsan aja saya bangun-bangun ada di rumah sakit," ujarnya.

Masih kata Ujang, dirinya sempat dirawat selama empat hari dan saat ini kondisinya masih lemas dan berobat jalan. 

"Sekarang tinggal lemasnya aja pak, kaki juga kadang masih gemetar. Sekarang saya juga masih berobat jalan, " terang Ujang